Warna Haru Menghiasi Kelulusan

 Halo laskar spedusa!! Pada hari Sabtu 15 Juni 2024 lalu, tepatnya di Hotel & byResto Alam Indah yang terletak di Jatingaleh, Gombel, menjadi tempat dari acara tasyakuran dan pemberian santunan untuk pelepasan kelas 9. Acara ini dihadiri oleh seluruh angkatan kelas 9, wali murid, paguyuban, dan guru sebagai bentuk perpisahan yang baik dan penuh makna.

Rangkaian acara dimulai pada pukul 7.30 WIB hingga 14.00 WIB dengan berbagai kegiatan yang dirancang dengan baik guna memastikan kesan yang mendalam bagi semua yang hadir di acara tersebut. Acara dimulai dengan pengalungan samir oleh wali kelas di aula bawah Resto Alam Indah, yang kemudian diikuti oleh kirab meriah dari kelas 9A hingga 9I. Suasana semakin meriah ketika seluruh siswa dan siswi beserta wali kelas berkumpul di aula besar lantai 2 untuk memulai acara utama.

Pembukaan acara dilakukan oleh seorang MC yang memperkenalkan agenda-acara hari itu. Dinyanyikan nya lagu Indonesia Raya dan Mars SMPN 21 Semarang dan dilanjut dengan tarian Saman yang menggugah semangat. Sambutan dari Ketua Panitia sekaligus Ketua Komite, yaitu Bapak Hermawan Sulis, dan juga sambutan dari Kepala Sekolah SMPN 21 Semarang yang memberikan semangat dan harapan kepada seluruh peserta. Dan doa bersama yang dipimpin oleh Bapak Prasojo.

Setelah doa bersama, dilanjutkan dengan penampilan dari kelas 9G dengan tarian ciri khas "Palang pintu Ondel-Ondel dan Ratoeh Jaroe" yang berhasil menarik perhatian para hadirin. Fakta uniknya tarian tersebut merupakan hasil rancangan oleh Priska dan teman-temannya, yang memberikan nuansa kreatif dan tradisional pada acara tersebut.

Kegiatan berlanjut dengan penampilan dari Gita Dusa Bahasa Spedusa yang menghibur seluruh hadirin. Suasana hikmat dan tertib terasa sepanjang acara, di mana seluruh siswa dan siswi merasa senang sekaligus terharu dengan momen yang mereka alami.

Acara juga diberikan dengan berbagai kegiatan menarik seperti penayangan video Maxxiversal dan video terbaik kelas 9. Sleiaj itu juga ada sebuah kesan dan pesan dari perwakilan kelas 9 dan kelas 8, serta penyerahan santunan kepada siswa dan siswi yang membutuhkan. Penyerahan secara simbolis kenang-kenangan untuk sekolah, pembacaan berita acara, pelepasan atribut, dan janji alumni juga menjadi bagian penting dari acara tersebut.

Rundown acara yang disusun dengan baik memastikan semua kegiatan berjalan lancar dan terorganisir. Foto bersama per kelas untuk menjadi kenang kenangan per individu. Yang disambung dengan persembahan lagu dari Gita Dusa Band. Kemudian sekilas info dari Neutron, dan penutup yang meriah menjadi penutup yang sempurna bagi acara tasyakuran dan pemberian santunan tersebut.

Dengan penuh kehangatan dan haru, acara tasyakuran dan pemberian santunan pelepasan kelas 9 di Hotel & Resto Alam Indah telah sukses dilaksanakan. Dari pengalungan samir hingga penampilan tarian tradisional yang memukau, setiap momen menjadi kenangan yang tak terlupakan bagi seluruh peserta yang telah hadir. Semoga kenangan indah ini menjadi langkah untuk menuju ke masa depan yang baik dan sukses.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama